22 Januari 2009

Pengelolaan SISFONAS (UAS)

Seperti yang telah diketahui oleh kita semua SISFONAS di Negara Indonesia memang masih sangat kurang memuaskan kualitasnya atau di bawah standard dari negara-negara maju, ini dikarenakan masih langkanya SDM yang berkualitas, masih rendahnya kesadaran (awareness) dalam mengambil keputusan telematika dan Masih minimnya infrastruktur telekomunikasi.

Menyadari hal itu sudah sepatutnya pemerintah harus bertindak dalam upaya mengembangkan SISFONAS secara maksimal agar semua masyarakat dapat memanfaatkan. Salah satu cara yang efektif untuk membantu pemerintah dalam mengembangkan SISFONAS dengan cara dikelola oleh sebuah BUMN IT yang selama ini belum terbentuk secara maksimal (setahu saya).

BUMN IT disini diharapkan dapat berfungsi meningkatkan infrastruktur telekomunikasi yang berkualitas dan menyediakan informasi yang dapat diakses oleh semua masyarakat. Dengan begitu secara jelas fungsi BUMN IT dalam membantu mengembangkan SISFONAS.

Tidak ada komentar: